Mini Rex, Indahnya kelinci berbulu karpet

minirex - pulaukelinci blog

Kali ini ane akan bahas Seputar kelinci "Mini Rex". Sepintas tak ada yang terlihat spesial dari mini Rex ini, tapi jika agan udah tau gimana keunikan mini rex ini pasti agan bilang "wowww, keren ya, ko bisa yaa,mantap" . 

Jadi penasaran kan ?hehe, ayo mari kita belajar bersama, lumayan itung2 nambah wawasan kita aja seputar jenis2 kelinci. Oh ya, bagi agan yang belum tau banyak tentang jenis kelinci, silahkan baca postingan ane yang ini :


Jenis-jenis kelinci pure breed

Mini rex ini sebenernya pertama kali ada di Francis, sekitaran abad 19 .Menurut wikipedia minirex ini adalah mutasi gen dari jenis kelinci REX standar. 

Perbedaan mini rex dengan rex adalah pada bobot berat badan nya, dan bentuk tubuh. Rex lebih besar dari segi postur badan maupun berat badan, Mini rex adalah versi mini dari Rex, berat yang lebih ideal, tubuh yang lebih indah (menurut ane ya).


Mini Rex sering kali nongol di Show seperti Arba Show, Rabbit Contest dan lomba2 lainnya.

Mini Rex yang Show Quality itu harus memiliki spesifikasi tertentu gan, jadi gak sembarang mini rex bisa masuk show :p, ada standarnya, apalagi jika ingin menang kontes tentu harus full spek (kaya motor aja ya) (kayak rakit komputer jg) wkwkw. Berikut ini spesifikasi Mini Rex untuk Show :

1. Leher harus pendek2. Bulu harus tidak terlalu halus tapi berisi, juga padat dan tegak3. Bentuk kepala harus proporsional4. Bentuk tubuh dapat melengkung dengan indah5. Panjang Telinga tak lebih dari 8,9cm7. Panjang bulu antara 1/2 inci - 7/8 inci8. Kuku jari kaki harus lengkap, jika tak ada 1 maka langsung disfikualifikasi

Untuk pejantan senior harus memiliki bobot 3-4,25 lbs atau sekitar 2kg
untuk yang junior nya bobot antara 3,25lbs atau 1,3kg

Nah itu dia spesifikasi Mini rex untuk Kontes, Sekarang kita bahas betapa asiknya Memelihara minirex.

"ASIKNYA PELIHARA MINI REX"


Setiap pagi, begitu matahari terbit ane beranjak dari tempat tidur lalu menuju pekarangan rumah untuk melihat kelinci2 kesayangan. Yang pertama ane lirik adalah kelinci kesayangan Mini Rex ane namanya "Dude". 

Di ambilah si Dude dari rumahnya, dan kita berjemur bareng. Walau hanya 10 menit tapi itu cukup untuk kesehatan si Dude, begitu pula untuk kesehatan ane :p.



minirex - pulaukelinci blog

Lanjut proses Grooming stiap pagi pukul 8. Si Dude selesai berjemur langsung ane grooming. 

Yang belum tau apa itu grooming bisa di baca nih postingan ane mengenai apa itu dan bagaimana proses grooming itu disini 


Kenapa sebegitu nya hanya untuk mini Rex ? karena perlu agan tau, Mini rex ini lucu nya minta ampun, keliatannya sih biasa aja. tapi pas agan pegang bulunya, Uwoowww terasa seperti memegang karpet seharga 3 juta hehe.

Terus keunikannya adalah, bentuk tubuhnya yang dapat kita POSE, atau istilah nya di Posing, artinya Mini Rex dapat kita bentuk atau kita sodorkan sehingga menjadi bulat seperti foto berikut :

minirex - pulaukelinci blog

Warna pada Mini rex beragam gan, mulai dari castor yang paling banyak ditemui, sampe chinchilla yang langka :p

Sekian dulu ya seputar Mini Rex nya, nanti akan ane update lagi di lain waktu .
Jangan lupa feedbacknya yaaaa

0 Response to "Mini Rex, Indahnya kelinci berbulu karpet"

Post a Comment