Cara Memilih Kelinci Yang Sehat

Kemarin saya pergi petshop untuk membeli pakan kelinci yang bagus supaya kelinci saya sehat. Tapi pas sampai di tempat, saya melihat beberapa kelinci yang di kandangi terlihat begitu loyo. Karena melihat kejadian tersebut saya bertanya kepada petugas toko petshop, "mba itu kelincinya kaya yang lagi sakit yah?".

Lalu si penjaga petshop bilang "iya mas, kita mau pakein obat rebung".

WADUH!!!


cara memilih kelinci yang sehatBetapa kagetnya saya mendengar kata rebung, karena obat tersebut bisa membuat kelinci tambah kesakitan sampai mati. Baca cerita kelinci saya mati setelah diberi obat rebung.

Itu hanya sedikit cerita saya supaya kamu bisa lebih hati-hati dalam merawat kelinci. Sekarang karena peristiwa itu saya harus share tips dan cara memilih kelinci yang sehat untuk kamu beli.

Jangan sampai tertipu dan terbodohi membeli kelinci-kelinci sakit tidak terawat, resikonya ada di tangan kamu sendiri. Karena saya sudah pengalaman melihat kelinci mati tepat di depan mata kepala saya sendiri, saya tidak mau kamu mengalaminya.

Maka dari itu, simak ya cara memilih kelinci yang sehat untuk dipelihara.


1. Lihat matanya

Dengan melihat warna dan kecerahan matanya, kamu bisa sedikit menentukan kondisi kelinci tersebut. Biasanya jika matanya terlihat sayu (seperti layu) maka kondisi kelinci tersebut sedang tidak baik.

Jika kelinci tersebut terlihat cerah, matanya seperti bersinar maka bisa di pastikan kelinci tersebut mempunya mood yang sedang bagus.

2. Telinga gemetaran

Ciri kelinci yang sehat adalah tidak memperlihatkan ketakutannya akan sesuatu. Jadi kalau kamu melihat seekor kelinci yang telinganya gemetaran berarti dia sering mengalami ketegangan baik itu karena kondisi fisik ataupun lingkungan.

Kelinci yang sehat telinganya bergerak tergantung kondisi, biasanya ketika bermain dia menggerak-gerakan telinga tapi ketika tidur atau diam telinganya pun tidak bergerak.

Kalau gemetaran berarti itu pertanda kelinci tidak sehat secara fisik ataupun mental.

3. Perhatikan bagian anus

Tahap terahir cara memilih kelinci yang sehat adalah melihat bagian sekitar anus kelinci. Angkat sedikit ekor kelinci supaya bisa melihat bagian tersebut. Ciri-ciri kelinci sehat dilihat dari anusnya adalah sebagai berikut:

  • tidak basah
  • tidak terlihat darah
  • warnanya normal tidak pucat
  • tidak ada kotoran-kotoran yang menempel


Itulah 3 cara memilih kelinci yang sehat untuk kamu, jangan sampai kamu beli kelinci yang tidak sehat. Begitu kamu bawa pulang ternyata kelinci tersebut malah tambah parah kondisnya, sangat berbahaya.

Dengan panduan diatas semoga kamu bisa memilih kelinci yang bagus, sehat, jauh dari penyakit-penyakit.

Jika kamu bingung dan mempunyai kriteria tertentu, saya menunggu komentarmu disini yah silahkan tulis dibawah dan jangan ragu! :)

2 Responses to "Cara Memilih Kelinci Yang Sehat"